Wakil Ketua DPR Dukung Wacana Perpanjangan Kereta Cepat Whoosh hingga Banyuwangi

Wakil Ketua DPR Dukung Wacana Perpanjangan Kereta Cepat Whoosh hingga Banyuwangi

Oleh : dhiwa

Glitik - Wakil Ketua DPR RI, Saan Mustopa menyatakan dukungannya terhadap rencana perluasan jalur kereta cepat Whoosh hingga ke Banyuwangi oleh presiden Prabowo.

Ia menilai Presiden Prabowo Subianto telah mempertimbangkan aspek pendanaan sebelum mengungkapkan gagasan tersebut kepada publik.

“Presiden tentu sudah menghitung matang terkait pembiayaannya, termasuk melalui Danantara,” ujar Saan di Jakarta, Rabu (5/11/2025).

Menurut Saan, rencana tersebut merupakan langkah strategis untuk memperkuat pembangunan infrastruktur transportasi nasional. 

Ia meyakini perluasan jalur hingga Banyuwangi akan meningkatkan konektivitas sekaligus memberikan manfaat ekonomi bagi daerah yang dilewati.

“Ini langkah yang baik dan patut mendapat dukungan,” tegasnya.

Sebelumnya, Presiden Prabowo mengungkapkan keinginannya agar kereta cepat Whoosh tidak hanya terbatas pada rute Jakarta–Bandung atau Surabaya, tetapi diperluas hingga Banyuwangi.

“Insyaallah bukan hanya Surabaya, tetapi sampai Banyuwangi,” kata Prabowo saat meresmikan Stasiun Tanah Abang Baru di Jakarta Pusat, (4/11/2025).

Prabowo juga menegaskan bahwa seluruh proses pembangunan serta tanggung jawab proyek kereta cepat berada di bawah pemerintah pusat.

“Teknologi dan sarana pendukung merupakan tanggung jawab bersama, dan pada akhirnya menjadi tanggung jawab Presiden. Sekarang, saya yang bertanggung jawab atas Whoosh,” ujarnya.

Terkait isu utang proyek kereta cepat Jakarta–Bandung, Prabowo memastikan pemerintah siap menangani dan menyelesaikannya.

“Tidak perlu khawatir soal Whoosh. Saya sudah mempelajari dan semuanya terkendali. Saya yang menanggung jawabannya,” tutupnya.

sumber: indeksnews