Libur Akhir Tahun 2025: Libur Sekolah dan Cuti Bersama Bikin Perjalanan Makin Ramai!

Libur Akhir Tahun 2025: Libur Sekolah dan Cuti Bersama Bikin Perjalanan Makin Ramai!

Oleh : ekachn

Glitik - Jelang akhir tahun 2025, pemerintah telah menetapkan hari libur nasional dan cuti bersama yang berimbas langsung pada jadwal libur sekolah semester ganjil tahun ajaran 2025/2026. Periode ini diperkirakan jadi masa libur terpanjang karena berdekatan dengan akhir pekan dan libur akhir semester.

Melalui SKB Tiga Menteri, 25 Desember 2025 ditetapkan sebagai libur nasional Hari Raya Natal, sementara 26 Desember menjadi cuti bersama. Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi mengungkapkan bahwa sekitar 119,5 juta orang atau 42,01% penduduk Indonesia diprediksi melakukan perjalanan selama masa libur Natal dan Tahun Baru 2025/2026.

Menurut survei yang dilakukan Kementerian Perhubungan bersama Badan Kebijakan Transportasi, BPS, Kementerian Kominfo, serta akademisi, potensi pergerakan masyarakat nasional naik 2,71% dibanding tahun sebelumnya.

Berbagai pemerintah daerah telah menetapkan kalender pendidikan dengan jadwal libur semester ganjil yang bervariasi. DKI Jakarta memilih libur mulai 22 Desember 2025 hingga 3 Januari 2026, sedangkan Jawa Barat memulai libur lebih lambat, yaitu dari 29 Desember 2025 sampai 10 Januari 2026 — salah satu durasi libur terpanjang di Indonesia.

Provinsi Jawa Tengah, Sulawesi, Nusa Tenggara, dan Kalimantan umumnya menetapkan libur sekitar 20–22 Desember dan kembali masuk sekolah awal Januari 2026, dengan durasi libur sekitar dua minggu.

Pemerintah mengimbau orang tua dan satuan pendidikan untuk mengacu pada kalender pendidikan daerah masing-masing, mengingat waktu libur tidak seragam di seluruh wilayah.

Prediksi lonjakan aktivitas di sektor pariwisata dan transportasi pun menguat karena libur nasional, cuti bersama, dan libur sekolah yang bersamaan, yang akan membuat perjalanan masyarakat semakin ramai.