Satgas Operasi Damai Cartenz Tembak Mati Komandan Batalyon Semut Merah KKB di Yahukimo

Satgas Operasi Damai Cartenz Tembak Mati Komandan Batalyon Semut Merah KKB di Yahukimo

Oleh : dhiwa

Glitik - Satgas Operasi Damai Cartenz menembak mati seorang anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) bernama Lipet Sobolim yang juga dikenal sebagai Cocor Sobolim dan Junior Bocor Sobolim di Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan. Lipet menjabat sebagai Komandan Batalyon Semut Merah KKB Kodap Yahukimo.

“Kami bersama aparat gabungan berhasil menindak Komandan Batalyon Semut Merah KKB Kodap Yahukimo, Lipet Sobolim,” kata Kepala Operasi Damai Cartenz Brigjen Faizal Ramadhani, Jumat (7/11/2025).

Peristiwa terjadi di Distrik Dekai, Yahukimo, pada Kamis (6/11/2025). Setelah baku tembak, Lipet dibawa ke RSUD Dekai untuk mendapat perawatan di IGD, namun nyawanya tidak tertolong.

“Petugas Operasi berhasil melumpuhkan pelaku dan ia sempat dirawat di RSUD Dekai, tapi meninggal dunia,” ujar Faizal.

Faizal menyatakan Lipet dikenal licik karena sering mengganti identitas untuk mengelabui Operasi aparat, dari Lipet Sobolim ke Cocor Sobolim, dan terakhir Junior Bocor Sobolim.

Lipet juga terlibat berbagai aksi kekerasan dan serangan bersenjata di wilayah Yahukimo. Setelah kematiannya, Operasi aparat meningkatkan kewaspadaan di pos pengamanan untuk menghadapi kemungkinan balasan dari kelompoknya.

“Penegakan hukum ini bertujuan menjaga stabilitas keamanan di Yahukimo agar warga dapat beraktivitas dengan aman dan tenteram,” tegas Faizal.